Kamis, 29 Desember 2011

Kesalahan dalam merawat hamster

Berikut kesalahan dalam memelihara hamster yang kerap kali 
terjadi:
  • Memberi makan sayur, wortel atau jagung segar sebagai menu makanan utama. Percayalah hal ini hanya akan merugikan Anda! Pencernaan hamster tidak didesain untuk mencerna makanan-makanan yang mengandung kelembaban tinggi seperti ini. Jika Anda tidak percaya, coba teliti kondisi kandang hamster Anda, apakah selalu kelihatan basah dan kotor? Ini diakibatkan dari pemberian sayur-sayuran segar yang Anda berikan setiap hari! Coba ganti menu makanan hamster Anda dengan yang lebih sesuai yaitu makanan hamster kering yang bisa Anda temui di petshop atau di supermarket. Di Indonesia tersedia beberapa merk seperti : Ultra Blend, XtraVital, Vitakraft, Hamsfood, Hagen, Minimal Goods, Hartz, Nutriblocks, dan masih banyak lagi lainnya. Anda tinggal memilihnya sesuai dengan keuangan dan kebutuhan hamster Anda.
  • Hamster dijemur dibawah sinar matahari. Hamster adalah binatang nocturnal. Mereka adalah binatang malam. Di alam liar mereka tidur sepanjang siang hari dalam lubang mereka yang bisa mencapai kedalaman 10 – 20 meter dibawah permukaan tanah dan baru keluar pada malam hari untuk mencari makan. Jadi mereka tidak terlalu membutuhkan sinar matahari. Sedikit saja cukup… Tidak perlu sampai ‘dijemur’.
  • Hamster dimandikan dengan air. Hamster rentan terhadap air dan kelembaban. Hamster berasal dari daerah gurun pasir yang kering. Jika hamster Anda sedang sehat dan dalam kondisi prima mungkin terkena air bukan masalah, tapi jika kondisinya sedang menurun terkena air bisa berarti kematian bagi mereka. Hamster yang basah harus secepatnya dikeringkan atau mereka terserang flu, kemudian berlanjut ke pneumonia dan berakhir pada kematian. Jadi jangan mengambil resiko untuk tindakan yang tidak perlu ini.
  • Memisahkan induk hamster dari bayi-bayinya. Kedengarannya memang bodoh tapi percayalah banyak orang yang tidak sengaja melakukan hal ini karena ketakutan mereka pada gosip yang beredar tentang ‘hamster pemakan anak’. Ibu hamster yang sehat dan cukup akrab dengan manusia tidak akan memakan anaknya tanpa alasan yang jelas! Jadi jangan memisahkan ibu dan bayi-bayinya karena bayi-bayi itu akan meninggal dengan segera karena kedinginan dan tidak mendapatkan air susu.
  • Membeli tambahan biji bunga matahari atau kuaci sebagai makanan tambahan. “Hamster saya suka biji bunga matahari dan kuaci, selain itu mereka tidak mau makan yang lainnya.” Mungkin Anda tidak tahu kalau tindakan sayang Anda ini justru malah membunuh hamster Anda. Biji bunga matahari dan kuaci adalah salah satu makanan yang mudah disukai oleh hamster tapi pemberian dalam jumlah besar dalam mengakibat beberapa hal diantaranya: obesitas, kurangnya kalsium sehingga pertumbuhan tulang dan gigi menjadi terhambat, kelainan dalam proses kelahiran (ini disebabkan oleh kandungan lemak yang terlalu tinggi pada biji bunga matahari). Kasus yang paling sering terjadi adalah yang terakhir, kelainan pada proses kelahiran. Kelainan ini berujung pada keguguran bayi-bayi hamster tersebut yang merenggut jiwa induk dan anak-anaknya. Jadi berhati-hatilah dalam memberi makan hamster Anda! Menyayanginya bukan berarti memanjakannya!
  • Berikut ini adalah larangan keras kepada anda yang memelihara hamster khususnya winter white dan Campbell. Jangan mengawinkan varian winter white dan Campbell karena dapat mengancam kehidupan hamster itu sendiri dan merusak genetika dan keturunan hamster tersebut secara langsung maupun tidak langsung. Jumlah kromosom winter white dan Campbell sama namun fatal bagi keturunan mereka. Berikut ini alasan mengapa persilangan antara kedua jenis tersebut dilarang:
v  Anakan akan lebih kecil dan sebagian mati pas dilahirkan. Yang berhasil hidup akan lemah imunitasnya, dan sebagian malah sangat agresif. Sebagian lagi rawan kena head tilt (istilah kita tengeng, pale miring, jalannya miring2 terus. Ini sering kita liat di Violet Dorsal)
v  Sangat berpotensi si ibu mati (kalo ibunya WW) krn tengkorak campbell lebih besar dr ww. Anaknya pun gampang mati saat proses kelahiran.
v  Campbell sangat rentan kena diabetes, sementara WW rentan membawa Glaucoma. Percampouran keduanya, sama saja dengan menggabungkan dua potensi penyakit pembunuh, dst.
v  Persilangan keduanya sangat dikhawatirkan akan memusnahkan kemurnian campbell dan ww sekaligus. Sekali mengalir gen campbell di WW atau sebaliknya, maka sejak itu campbell dan WW itu tak lagi bisa disebut murni.
Maka dari itu penting bagi anda sebagai pet owner untuk mengidentifikasi hamster jenis apa yang anda pelihara, bertanyalah kepada orang yang mengetahuinya (pet shop atau penghobies yang berpengalaman) agar anda tidak salah untuk mengidentifikasi hamster anda dan melakukan kesalahan fatal tersebut. Cintailah hamster anda, bukan merusaknya.

1 komentar: